Pembahasan Fisika UN: Fisika Inti

Pembahasan soal-soal Ujian Nasional (UN) bidang studi Fisika SMA dengan materi pembahasan Fisika Inti yang meliputi reaksi inti, energi reaksi, peluruhan unsur radioaktif, serta manfaat radioisotop.

Soal Fisika Inti UN 2015

Perhatikan reaksi inti berikut!7N14 + X → 8O17 + 1H1
Pada reaksi di atas X adalah ….
A.   proton
B.   elektron
C.   partikel alfa
D.   deutron
E.   neutron

Pembahasan

Misalkan nomor atom dan nomor massa dari X adalah a dan b, maka:
7N14 + aXb8O17 + 1H1
Operasikan nomor atom dan nomor massanya.
7 + a = 8 + 1
      a = 2
14 + b = 17 + 1
        b = 4
Dengan demikian, struktur adalah:
2X4
Struktur tersebut sama dengan helium atau partikel alfa.
2He4  atau  2α4
Jadi, X pada reaksi di atas adalah partikel alfa (C).

Soal Fisika Inti UN 2011

Inti atom yang terbentuk memenuhi reaksi fusi berikut ini:1H1 + 1H11d2 + 1e0 + E
Diketahui:
massa 1H1 = 1,00780 sma
massa 1d2  = 2,01410 sma
massa 1e0  = 0,00055 sma
1 sma = 931 MeV
Nilai E (energi yang dihasilkan) pada reaksi fusi tersebut adalah ….
A.   0,44 MeV
B.   0,88 MeV
C.   0,98 MeV
D.   1,02 MeV
E.   1,47 MeV

Pembahasan

Karena dihasilkan energi (E) maka dapat dipastikan jumlah massa pereaksi (ruas kiri) lebih besar. Sehingga dapat dirumuskan:
E = jumlah massa ruas kiri – ruas kanan
   = 1,00780 + 1,00780 – (2,0140 + 0,00055)
   = (2,01560 – 2,01465) sma
   = 0,000950 sma
   = 0,000950 × 931 MeV
   = 0,88 MeV
Jadi, Nilai E (energi yang dihasilkan) pada reaksi fusi tersebut adalah 0,88 MeV (B).

Soal Fisika Inti UN 2008

Massa unsur radioaktif P mula-mula x gram dengan waktu paruh 2 hari. Setelah 8 hari unsur yang tersisa y gram. Perbandingan antara xy = ….A.   16 : 1
B.   8 : 1
C.   4 : 1
D.   1 : 8
E.   1 : 16

Pembahasan

Peluruhan unsur radioaktif dirumuskan sebagai:
Rumus peluruhan unsur radioaktif

Sedangkan data-data yang diketahui pada soal sebagai berikut:
N0 = x
 N = y
  t = 8 hari
 T = 2 hari
Nah, sekarang kita masukkan data-data tersebut pada rumus di atas.
Menghitung massa mula-mula dengan massa yang tersisa setelah peluruhan

Jadi, perbandingan antara x∶y adalah 16 : 1 (A).

Soal Fisika Inti UN 2012

Pernyataan-pernyataan berikut:
  1. terapi radiasi
  2. mengukur kandungan air tanah
  3. sebagai perunut
  4. menentukan umur fosil
Yang merupakan pemanfaatan radioisotop di bidang kesehatan adalah ….A.   (1), (2), (3), dan (4)
B.   (1), (2), dan (3)
C.   (1) dan (3)
D.   (2) dan (4)
E.   (4) saja

Pembahasan

Manfaat radioisotop di bidang kesehatan antara lain:
  • Sebagai perunut
Mendeteksi berbagai jenis penyakit dengan cara menyuntikkan ke dalam pembuluh darah
  • Terapi radiasi
Membunuh sel-sel pengganggu dengan cara penyinaran pada sel-sel tersebut.
Jadi, yang merupakan pemanfaatan radioisotop di bidang kesehatan adalah pernyataan 1 dan 3 (C).

Soal Fisika Inti UN 2014

Zat radioaktif Iodium-131 dimanfaatkan manusia untuk ….
A.   mendiagnosis penyakit paru-paru
B.   mengetahui aktivitas kerja jantung
C.   mendeteksi usia fosil
D.   membunuh sel kanker
E.   meneliti tanaman obat


Pembahasan

Di antara manfaat unsur radioaktif I-131 adalah sebagai berikut:
  • mendeteksi kerusakan pada kelenjar gondok (kelenjar tiroid)
  • terapi pengobatan terhadap penyakit kanker tiroid
  • mengetahui kecepatan aliran sungai dan perunut kebocoran pipa
Jadi sesuai opsi jawaban yang ada, manfaat zat radioaktif Iodium-131 adalah membunuh sel kanker (D).

Belum ada Komentar untuk "Pembahasan Fisika UN: Fisika Inti"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel